CLICK HERE FOR BLOGGER TEMPLATES AND MYSPACE LAYOUTS »

Sabtu, 20 Oktober 2007

Dia pun Sama

Kenapa mesti aku?
dilanda renjana, yang penuh dengan
ketidakpastian
Hati ini satu, dan hanya untuknya
Diapun sama
Namun..
seolah waktu tak berpihak
dan kepedihan tak beranjak
Menghinggapi senyum seri ku
Dan menelan keceriaan ku
Ketika malam menyambutku
Hanya renjana yang datang padaku
sambil berbisik,
Dia pun sama

Sabtu, 22 September 2007

Renjana...

ketika pelukku tak lagi berarti;
Aku takkan pernah jadi sempurna .....
Renjana yang ku rasa
Alkisah bak bentangan samudra
Suka cita yang kau cipta..
Yojana, memisah kita
Indahkah engkau merangkai
kata
Dimana canda kan binasa
Iringi segala cerita
Niskala tak bernyawa